Berita Artis Terkini – Seperti yang kita tahu, Raffi Ahmad merupakan sosok orang tua yang ramah dan sayang kepada keluarganya.

Raffi Ahmad dan keluarganya juga dikenal sebagai keluarga yang harmonis dan jarang ada pertengkaran.

Raffi Ahmad juga mengatakan bahwa dirinya sering meluangkan waktu untuk bermain bareng anaknya dan ngobrol seputar dunia anaknya.

“Meskipun gue enggak pernah (ngobrol) panjang, tapi gue selalu… Gue curi-curi waktunya sambil main PS (Play Station). Gue ajak main PS, jadi enggak tiba-tiba gue panggil. ‘Rafathar, sini main PS. Main FIFA sama papa’. Nah, sambil ngobrol nih, gua kasih dulu dia gol biar dia seneng banget. Baru gue ajak ngobrol sama dia,” ujar Raffi Ahmad di kanal YouTube Curhat Bang Denny Sumargo.

Tetapi, baru-baru ini, warganet dihebohkan dengan pengakuan Raffi Ahmad yang mengatakan bahwa dirinya pernah mengurung atau mengunci Rafthar di kamar mandi.

Raffi Ahmad mengatakan, dirinya marah dan melakukan hal tersebut kepada Rafathar karena Rafathar telah berani membantah kepada mamahnya yaitu Nagita Slavina.

 

Mengurung di Kamar Mandi

Berapa Tabungan Rafathar sampai Dipinjam Raffi Ahmad Rp 2 M?

Raffi Ahmad mengatakan bahwa dirinya akan marah kepada anaknya jika sang anak sudah berani dan kurang ajar kepada orang tuanya.

“Gue jarang marah. Kecuali gue marah, pernah marah sama Rafathar gue kunci di kamar mandi. Saat dia, apa, bukannya marah, tapi lebih ngebangkang ke ibunya,” ujar Raffi Ahmad.

 

 

Turun Temurun

Saldo Rekening Rafathar Dibongkar Raffi Ahmad, Isinya Bikin Melongo: Bocil  Sultan! - MataMata.com

Raffi Ahmad mengatakan bahwa mengurung anak di kamar mandi merupakan tradisi dan didikan turun temurun dari orang tuanya dulu.

“Karena gue dulu digituin sama bokap gue, sama almarhum bokap gue,” ujar Raffi Ahmad.

“Gue juga dikunci kamar mandi,” ujar Denny Sumargo.

 

Belajar Menghargai Wanita

Rafathar Kaget Diajak Raffi Ahmad dan Gigi Makan di Pinggir Jalan : Okezone  Celebrity

Raffi Ahmad mengatakan bahwa dirinya diajari oleh orang tuanya dulu bahwa jika masih nakal batas wajar atau nakal anak kecil itu masih biasa dan hanya diberi nasihat saja.

Tetapi, jika nakalnya sudah kelewatan dan sudah berani kurang ajar kepada orang tua, itu harus dihukum dan diberi pelajaran.

Raffi Ahmad juga mengaku bahwa orang tua itu harus dihormati dan dihargai.

“Jadi kalau cuma masalah gue misalnya nakal atau apa, bokap gue enggak pernah marahin. Jarang banget. Tapi kalau gue ngelawan ke nyokap gue, misalnya (bilang) ‘Mama! Dasar Mama!’. Misalnya ada kata-kata yang keras, bukannya kasar, tapi lebih ke keras gitu ya. ‘Mama yang gini…’ Wah, itu sama bokap gue langsung di… Pernah wak, dicelupin di bak mandi wak. Kepala di bawah gitu, terus jebur.. gitu wak, terus dikunci,” tutupnya.

By Admin